Minggu, 18 Oktober 2009

Mengamati sebuah Perusahaan

MENGAMATI SEBUAH PERUSAHAAN


1) Di dalam bidang apakah perusahaan tersebut?& sebutkan alamatnya?

Jawab: Perusahaan ini bernama PT.Nurul Haramain dan bergerak di bidang jasa berupa biro perjalanan haji

Alamat kantor:(Pusat) Jl.Cempaka IV no.25 Johar Baru Jakarta
Pusat
(Cabang)
a) Jl.Sunter Permai raya papanggo no.63 Jakut
b) Jl.Landak Baru no.53 Makassar
c) Jl.Yos Sudarso no.160 Makassar

2) Sebutkan Struktur Organisasi yang digunakan?

Jawab:Struktur Organisasi yang digunakan dalam mengamati perusahaan tersebut adalah struktur garis dan staff

3) Jelaskan alasan dipakainya struktur tersebut?
Jawab:
a. Organisasinya mempunyai ruang lingkup luas(antar cabang)
b. Bidang tugas beraneka ragam dan rumit
c. Jumlah karyawan terbilang lumayan banyak
d. Memiliki spelisiasi di setiap bidang
e. Proses pengambilan keputusan melalui musyawarah

4) Apakah tugas masing-masing pekerja?
Jawab:
a. Direktur:bertugas mengawasi dan bertanggung jawab atas terlaksananya kesatuan kerja
b. Manajer:Mengatur seluruh satuan kerja dalam kantor
c. Petugas Ofisial:Petugas/karyawan yang terjun langsung di dalam lapangan,diantaranya dalam PT ini adalah:
a) Penyelenggara Ibadah haji
Tugasnya adalah menyiapkan seluruh komponen-komponen demi kesuksesan dan kesiapan dalam penyelenggaraan umrah dan haji
b) Petugas penghubung Depag
Tugasnya adalah menghubungkan antara depag dan kantor
c) Pembimbing Ibadah haji
Bertugas dalam membimbing jamaah haji dalam beribadah di tanah suci
d) Petugas Kesehatan
Berupa dokter yang ditugaskan untuk memberikan vaksin agar kuat terhadap suhu di arab dan sebagai backing jika di dalam penyelenggaraan haji jika ada yang sakit


5) Apakah fungsi Manajemen telah diterapkan?
Jawab:
Menurut hasil pengamatan saya,jawabanya adalah Ya..
Karna perusahaan tersebut telah menerapkan:
a. Planning(perencanaan)
b. Organizing(pengorganisasian)
c. Actuating(Pelaksanaan)
d. Controlling(pengawasan)

Senin, 12 Oktober 2009

Dasar google hacking

Dasar Google Hacking
Posted on March 3, 2008 by hacktrack
Google merupakan satu dari beberapa perusahaan sangat besar didalam bidang bisnis internet. Selain menjadi satu dari beberapa perusahaan terbesar di dunia internet ini, google juga ternyata menjadi satu dari beberapa website yang dapat dikatakan memiliki jumlah catatan pengunjung terbanyak, bagaimana tidak? Segala sesuatu yang sehubungan dengan internet sekarang ini semuannya dapat dicari melalui google, dari data mengenai masalah umum, berita, hingga informasi teknis.
Berbicara sehubungan dengan sub judul artikel ini, yang berbunyi “Taking Advantage of Technology”, dalam artikel kali ini saya akan sedikit membahas mengenai sebuah tehnik hacking yang menggunakan layanan yang diberikan daripada google ini sendiri.
Seperti yang telah kita ketahui, bahwa dengan adanya kemajuan teknologi dan semakin berkembangnya industri internet, tentu juga banyak hal hal lain yang terjadi sehubungan dengan system keamanan. Majunya sebuah jenis teknologi, tentu akan diimbangi dengan tehnik “men-dobrak” daripada system itu sendiri. Ini dapat kita lihat dalam kasus google.com sebab telah diketahui bahwa selain berguna sebagai sebuah search engine paling ampuh dengan database yang mencapai miliaran jumlahnya, google pun tidak dapat menutupi kenyataan bahwa banyak hacker yang menggunakan google.com sebagai sarana melakukan tindak “iseng-iseng” di internet, sebab selain dapat mencari data data seperti MP3, Film, Artikel, dan lain sebagainyam google pun memiliki kemampuan untuk dapat mencari data yang dapat digolongkan sebagai data rahasia.
Dengan menggunakan sedikit kemampuan unik, dan tentunya dengan menggunakan google.com sebagai sarana pencarian data, ternyata orang dapat menemukan banyak data sensitive di Internet. Data data yang dimaksud dengan data sensitive adalah data yang dapat digolongkan sebagai data pribadi, seperti nomor kartu kredit, dan password.Menggunakan google tentunya sudah bukanlah merupakan sebuah hal yang aneh lagi bagi mereka yang sering menggunakan internet. Ditambah lagi, mengingat penggunaan daripada website google.com itu sendiri yang sangat user-friendly, penulis merasa tidak perlu untuk menjelaskan lebih lanjut mengenai metode mencari dengan menggunakan google. Dalam artikel ini kita akan membahas lebih kearah dasar metode pencarian serta pengenalan string dalam penggunaannya di google.com serta contoh contoh bentuk kalimat pencarian yang sangat membantu dalam melakukan google hacking nantinya.
Tehnik Dasar Pencarian
* Penggunaan string (+) digunakan untuk melakukan pencarian paksa terhadap huruf yang serupa. Sedangkan (-) digunakan untuk men-tidak sertakan sebuah kata dalam pencarian.* Untuk mencari sebuah susunan kata tertentu dengan sangat tepat, maka anda perlu menggunakan string (“ “)* Sedangkan titik (.) digunakan untuk melakukan metode pencarian text satu karakter.* Tanda bintang melambangkan segala huruf.* Syntax site: digunakan untuk memerintahkan google supaya melakukan pencarian dalam situs tertentu saja. Alamat situsnya dapat dimasukan sesudah tanda titik dua. (e.g site:www.th0r.name)* Syntax filetype: digunakan untuk memerintahkan google untuk melakukan pencarian terhadap jenis file secara ter-spesifikasi. Jenis file yang ingin dicari dapat diposisikan setelah tanda titik dua.* Syntax link: digunakan untuk memerintahkan google supaya hanya melakukan pencarian dalam hyperlinks tertentu.* Syntax cache: digunakan untuk memerintahkan google untuk menampilkan versi daripada sebuah webpage pada saat google membukanya. Keterangan mengenai alamat website dapat ditambahkan pada bagian akhir sesudah tanda titik dua.* Syntax intitle: dalam hal ini google diperintahkan hanya untuk mencari keterangan berdasarkan title daripada dokumen dokumen tertentu, sesuai dengan yang kita ketikan pada bagian akhir syntax setelah tanda titik dua.* Syntax inurl: Google akan melakukan pencarian data dalam syntax URL tertentu yang diberikan setelah tanda titik dua.
Mengenal lebih dalam Syntax Untuk Google HackingSetelah mengenal dasar metode pencarian menggunakan google.com, sekarang kita akan beralih ke syntax yang dapat dikatakan lebih specific dan lebih komplikasi dibandingkan syntax yang telah diberikan diatas. Mari sekarang kita perhatikan syntax dibawah ini:
intitle:”Index of” passwords modifiedallinurl:auth_user_file.txt“access denied for user” “using password”“A syntax error has occurred” filetype:ihtmlallinurl: admin mdb“ORA-00921: unexpected end of SQL command”inurlasslist.txt“Index of /backup”“Chatologica MetaSearch” “stack tracking:”Contoh contoh yang diberikan diatas adalah contoh contoh syntax yang bias dikatakan digunakan untuk mencari password ataupun admin page, dan juga bias digunakan untuk mencari page yang tidak seharusnya dapat dibuka oleh user biasa. Kombinasi kombinasi lain dapat digunakan untuk melakukan pencarian yang lain dan hanya perlu dimodifikasi sesuai dengan kebutuhan dan target anda.Amex Numbers: 300000000000000..399999999999999MC Numbers: 5178000000000000..5178999999999999visa 4356000000000000..4356999999999999Sedangkan syntax yang diatas ini digunakan untuk mencari nomor kartu kredit orang menggunakan google.com
Bedah SyntaxSetelah melihat beberapa syntax yang lebih complex diatas, mari kita sedikit membahas maksud dari syntax syntax yang ada dibawah ini.“parent directory ” /appz/ -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums“parent directory ” DVDRip -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums“parent directory “Xvid -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums“parent directory ” Gamez -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums“parent directory ” MP3 -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums“parent directory ” Name of Singer or album -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sumsSeperti yang dapat kalian perhatikan dari keseluruhan syntax. Bagian yang diganti hanya selalu pada bagian sesudah kata “Parent Directory”. Kenapa? Setelah kita pelajari dibagian awal artikel ini tadi bahwa syntax (“ “) digunakan untuk melakukan pencarian kalimat secara pasti, dan (-) digunakan untuk men-tidak ikut sertakan sebuah kata dalam keseluruhan kalimat pencarian. Sehingga dalam syntax ini dapat kita artikan secara kasar juga sebagai berikut:
Pencari sedang melakukan pencarian untuk kata Parentà* “Parent Directory” Directory secara pasti dan tidak secara terpencar (Parent sendiri dan Directory sendiri)* Pencari menaruh apa yang ingin dia cari. (Contoh : /appz/ adalah aplikasi. Dan MP3, berarti dia mencari mengenai hal MP3) Pencarià* -xxx tidak menginginkan adanya konten xxx dalam pencariannya. Pencarià* -html tidak menginginkan adanya konten html dalam pencariannya. Pencarià* -htm tidak menginginkan adanya konten htm dalam pencariannya. Pencarià* -php tidak menginginkan adanya konten php dalam pencariannya.* Dan lain sebagainya.
List Syntax, serta KombinasinyaSetelah membahas mengenai metode pencarian, syntax yang cukup komplikasi hingga beda arti syntax, pada bagian sebelumnya. Pada bagian ini kita akan membahas mengenai kombinasi syntax dan bagaimana fungsinya, serta bagaimana membaca arti syntax tersebut.Inurl:Microsoft filetype:isoAnda akan mencari pada setiap URL berbau kata Microsoft untuk segala file yang bertipe iso. Anda dapat merubah URL dan Filetype menjadi apapun sesuai kebutuhan anda.“# -FrontPage-” inurl:service.pwdDengan menggunakan syntax ini, anda menyuruh google untuk mencarikan password frontpage untuk anda.“http://*:*@www”Syntax diatas digunakan untuk melakukan pencarian password pada line url anda. Dalam kasus ini anda mencari user dan password yang tulisannya apa saja, pada domain name tertentu. (Masukan nama domain tanpa .com .net / .org) – (Contoh : “http://*:*@www” neotek)Cara lain untuk menggunakan syntax ini dalam bentuk yang berkesebalikan ialah dengan cara menuliskan syntax seperti ini: dalam kasus ini anda mencari username danà“http://th0r:th0r@www” password th0r pada website yang nantinya akan anda masukan alamatnya dibagian belakang.“sets mode +k”Nampak seperti IRC? Memang betul. Ada banyak juga room di IRC yang menggunakan key untuk melakukan join kedalam room tersebut dan dengan menggunakan syntax ini, anda akan dapat menemukan beberapa key yang tercatat dalam log percakapan channel / room tersebut.Allinrul: Admin mdbKalian akan menemukan banyak web page sehubungan dengan administrator system page.Intitle: “Index Of” config.phpDengan syntax diatas, kalian akan diberikan setumpuk data mengenai website website yang memiliki file config.phpBahkan google dapat juga dijadikan ajang untuk mencari warez serial code. Katakanlah anda membutukan Windows XP Pro serial number. Anda hanya perlu membuka http://www.google.com dan mengetikan syntax sebagai berikut:“Windows XP Professional” 94FBRYang dapat juga kita artikan sebagai pencarian kata Windows XP Professional tanpa di pisahkan. Sedangkan 94FBR itu sendiri adalah sebuah code yang kerapkali dimasukan ke dalam bagian daripada registration code yang ada pada kebanyakan software Microsoft. Oleh dari karena hal tersebut, penggunaan code 94FBR mungkin akan cukup membantu dalam melakukan pencarian serial code. Akan tetapi, segalanya tetap dapat dimodifikasi sesuai dengan keinginan serta keperluan anda.Sekian cerita singkat saya kali ini mengenai Google Hacking. Perlu diingat bahwa bagaimana tingkat kesuksesan dalam menggunakan google hacking ini adalah 100% tergantung daripada ide dan kreatifitas anda sendiri dalam mengkombinasikan syntax dan menyesuaikan data yang anda ketahui mengenai suatu target tertentu. Tapi yang perlu saya jelaskan disini, bahwa google hacking adalah salah satu tehnik yang cukup mengerikan apabila anda dapat menggunakannya dengan sangat baik. Hal inipun didukung dengan kenyataan bahwa kebanyakan ahli security di dunia telah menempatkan Google Hacking sebagai salah satu tehnik yang sejajar dan sama berbahayanya dengan SQL Injection, Cross-site Scripting dan Remote Execution Command.

Kamis, 08 Oktober 2009

Asteroid Aphosis Tidak Menabrak Bumi pada 2036


WASHINGTON - Ada satu kabar baik dan kabar buruk bagi Bumi kita. Tumbukan antara asteroid Apophis dan Bumi yang diperkirakan terjadi pada 2036 rupanya bakal tidak terjadi. Namun, dampak baru dari asteroid yang sama mengintai Bumi pada 2068 mendatang. Peneliti asteroid dari University of Hawaii Dr David Tholen telah memprediksi, kemungkinan terjadinya tabrakan antara asteroid Apophis dengan Bumi pada 2036 telah menurun dari sebelumnya 1:45.000 menjadi 1:250.000. Namun kabar buruknya, Apophis memiliki potensi baru mengancam Bumi pada 2068. Perkiraan terbaru yang diperoleh berdasarkan hasil obervasi ekstensif dan menyeluruh yang dilakukan Tholen dan timnya di Observatorium Mauna Kea. Anggota tim peneliti lainnya, Dr Steve Chesley dari Jet Propulsion Laboratory di California menetapkan posisi Apophis berasal dari observasi itu. "Solusi orbit baru kita menunjukkan bahwa Apophis akan menjauh dari permukaan Bumi pada 2036 sejauh 20.270 mil," kata Tholen seperti dikutip dari Times of India, Kamis (8/10/2009). Apophis ditemukan pada 2004 oleh Tholen dan rekan-rekannya dari University of Arizona. Asteroid itu menjadi sering dibicarakan sejak ilmuwan menyebutkan bahwa kemungkinan asteroid tersebut bisa menyebabkan tumbukan dahsyat dengan Bumi.

Rabu, 07 Oktober 2009

Pembuatan Keputusan dalam Manajemen

A. Pengertian Pengambilan Keputusan
Pengambilan keputusan (desicion making) adalah melakukan penilaian dan menjatuhkan pilihan.
Keputusan ini diambil setelah melalui beberapa perhitungan dan pertimbangan alternatif.
Sebelum pilihan dijatuhkan, ada beberapa tahap yang mungkin akan dilalui oleh pembuat
keputusan. Tahapan tersebut bisa saja meliputi identifikasi masalah utama, menyusn alternatif
yang akan dipilih dan sampai pada pengambilan keputusan yang terbaik.
Secara umum, pengertian pengambilan keputusan telah dikemukakan oleh banyak ahli,
diantaranya adalah :
A.1. G. R. Terry :
Mengemukakan bahwa pengambilan keputusan adalah sebagai pemilihan yang didasarkan
kriteria tertentu atas dua atau lebih alternatif yang mungkin.
B.2. Claude S. Goerge, Jr :
Mengatakan proses pengambilan keputusan itu dikerjakan oleh kebanyakan manajer berupa
suatu kesadaran, kegiatan pemikiran yang termasuk pertimbangan, penilaian dan pemilihan
diantara sejumlah alternatif.
C.3. Horold dan Cyril O'Donnell :
Mereka mengatakan bahwa pengambilan keputusan adalah pemilihan diantara alternatif
mengenai suatu cara bertindak yaitu inti dari perencanaan, suatu rencana tidak dapat
dikatakan tidak ada jika tidak ada keputusan, suatu sumber yang dapat dipercaya, petunjuk
atau reputasi yang telah dibuat.
C.4. P. Siagian :
Pengambilan keputusan adalah suatu pendekatan sistematis terhadap suatu masalah,
pengumpulan fakta dan data, penelitian yang matang atas alternatif dan tindakan.

B. Fase Pengambilan Keputusan
1. Aktivitas intelegensia
Proses kreatif untuk menemukan kondisi yang mengharuskan keputusan dipilih atau tidak.
2. Aktifitas desain
Kegiatan yang mengemukakan konsep berdasar aktifitas intelegensia untuk mencapai tujuan.
Aktifitas desain meliputi :
- menemukan cara-cara/metode
- mengembangkan metode
- menganalisa tindakan yang dilakukan
3. Aktifitas pemilihan
Memilih satu dari sekian banyak alternatif dalam pengambilan keputusan yang ada. Pemilihan ini
berdasar atas kriteria yang telah ditetapkan.
Dari tiga aktifutas tersebut diatas, dapat disimpulkan tahap pengambilan keputusan adalah :
a. Mengidentifikasi masalah utama
b. Menyusun alternatif
c. Menganalisis alternatif
d. Mengambil keputusan yang terbaik

C. Teknik Pengambilan Keputusan
1. Operational Research/Riset Operasi
Penggunaan metode saintifik dalam analisa dan pemecahan persoalan.
2. Linier Programming
Riset dengan rumus matematis.
3. Gaming War Game
Teori penentuan strategi.
4. Probability
Teori kemungkinan yang diterapkan pada kalkulasi rasional atas hal-hal tidak normal.

D. Proses Pengambilan Keputusan
Menurut G. R. Terry :
1. Merumuskan problem yang dihadapi
2. Menganalisa problem tersebut
3. Menetapkan sejumlah alternatif
4. Mengevaluasi alternatif
5. Memilih alternatif keputusan yang akan dilaksanakan
Menurut Peter Drucher :
a. Menetapkan masalah
b. Manganalisa masalah
c. Mengembangkan alternatif
d. Mengambil keputusan yang tepat
e. Mengambil keputusan menjadi tindakan efektif

Senin, 05 Oktober 2009

Melemahnya Internet Explorer dalam Pangsa Pasar

CALIFORNIA - Internet Explorer (IE) bisa jadi akan segera melepaskan 'mahkotanya' sebagai penguasa browser. Munculnya browser baru, membuat layanan ini makin tergerus.Dari data terbaru yang dikeluarkan NetScape, Internet Explorer anjlok ke angka 65,7 persen pada bulan September. Pada laporan itu juga menyebutkan, browser besutan Microsoft itu kehilangan pelanggan hingga 1,3 persen, dan itu merupakan penuruan tiap bulan yang terbesar sepanjang sejarah.Keadaan IE ini berbanding terbalik dengan kompetitornya, Mozilla Firefox yang mencatat peningkatan terbaik sepanjang sejarah. Pun demikian dengan Google Chrome, yang meskipun tergolong baru, namun masih bisa menunjukkan peningkatan presentase.Softpedia, Senin (5/10/2009), mencatat kalau sebenarnya selama setahun belakangan sudah mulai kehilangan market share hingga 8,5 persen. Dengan kehilangan 2,6 persen dalam tiga bulan terakhir, bahkan September merupakan kehilangan pangsa pasar terbesar bagi IE.Firefox, yang menjadi pesaing terkuat dari IE, justru terus menunjukan keperkasaanya yang membayangi IE. Bagaimana tidak, 'Si Rubah' mendominasi market share hingga 23,8 persen, serta menguasai pasar pada September sebesar 0.8 persen. Sumbangan signifikan Firefox, terjadi saat Mozilla meluncurkan update Firefox 3.5. Saat itu versi terakhir tersebyt, mampu menghasilkan kontribusi sebesar 4 persen.Sedangkan lawan IE yang lain, Chrome juga memperlihatkan peningkatan walaupun sangat sedikit, program buatan Google itu menguasai 3,2 persen market share browser di dunia. Sementara itu, Safari 4 menguasai 4 persen, disusul Opera yang hanya 2,2 persen. (tyo)

Minggu, 04 Oktober 2009

SISTEM OPERASI
Dalam Ilmu komputer, Sistem operasi atau dalam bahasa Inggris: operating system atau OS adalah perangkat lunak sistem yang bertugas untuk melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras serta operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah kata dan browser web.
Secara umum, Sistem Operasi adalah software pada lapisan pertama yang ditaruh pada memori komputer pada saat komputer dinyalakan. Sedangkan software-software lainnya dijalankan setelah Sistem Operasi berjalan, dan Sistem Operasi akan melakukan layanan inti umum untuk software-software itu. Layanan inti umum tersebut seperti akses ke disk, manajemen memori, skeduling task, dan antar-muka user. Sehingga masing-masing software tidak perlu lagi melakukan tugas-tugas inti umum tersebut, karena dapat dilayani dan dilakukan oleh Sistem Operasi. Bagian kode yang melakukan tugas-tugas inti dan umum tersebut dinamakan dengan "kernel" suatu Sistem Operasi
Biasanya, istilah Sistem Operasi sering ditujukan kepada semua software yang masuk dalam satu paket dengan sistem komputer sebelum aplikasi-aplikasi software terinstall. Dalam Ilmu komputer, Sistem operasi atau dalam bahasa Inggris: operating system atau OS adalah perangkat lunak sistem yang bertugas untuk melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras serta operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah kata dan browser web.
Secara umum, Sistem Operasi adalah software pada lapisan pertama yang ditempatkan pada memori komputer pada saat komputer dinyalakan. Sedangkan software-software lainnya dijalankan setelah Sistem Operasi berjalan, dan Sistem Operasi akan melakukan layanan inti umum untuk software-software itu. Layanan inti umum tersebut seperti akses ke disk, manajemen memori, skeduling task, dan antar-muka user. Sehingga masing-masing software tidak perlu lagi melakukan tugas-tugas inti umum tersebut, karena dapat dilayani dan dilakukan oleh Sistem Operasi. Bagian kode yang melakukan tugas-tugas inti dan umum tersebut dinamakan dengan "kernel" suatu Sistem Operasi
== Pendahuluan == Biasanya, istilah Sistem Operasi sering ditujukan kepada semua software yang masuk
Kalau sistem komputer terbagi dalam lapisan-lapisan, maka Sistem Operasi adalah penghubung antara lapisan hardware dan lapisan software. Lebih jauh daripada itu, Sistem Operasi melakukan semua tugas-tugas penting dalam komputer, dan menjamin aplikasi-aplikasi yang berbeda dapat berjalan secara bersamaan dengan lancar. Sistem Operasi menjamin aplikasi software lainnya dapat menggunakan memori, melakukan input dan output terhadap peralatan lain, dan memiliki akses kepada sistem file. Apabila beberapa aplikasi berjalan secara bersamaan, maka Sistem Operasi mengatur skedule yang tepat, sehingga sedapat mungkin semua proses yang berjalan mendapatkan waktu yang cukup untuk menggunakan prosesor (CPU) serta tidak saling mengganggu.
Dalam banyak kasus, Sistem Operasi menyediakan suatu pustaka dari fungsi-fungsi standar, dimana aplikasi lain dapat memanggil fungsi-fungsi itu, sehingga dalam setiap pembuatan program baru, tidak perlu membuat fungsi-fungsi tersebut dari awal.
Sistem Operasi secara umum terdiri dari beberapa bagian:
Mekanisme Boot, yaitu meletakkan kernel ke dalam memory
Kernel, yaitu inti dari sebuah Sistem Operasi
Command Interpreter atau shell, yang bertugas membaca input dari pengguna
Pustaka-pustaka, yaitu yang menyediakan kumpulan fungsi dasar dan standar yang dapat dipanggil oleh aplikasi lain
Driver untuk berinteraksi dengan hardware eksternal, sekaligus untuk mengontrol mereka.
Sebagian Sistem Operasi hanya mengizinkan satu aplikasi saja yang berjalan pada satu waktu, tetapi sebagian besar Sistem Operasi baru mengizinkan beberapa aplikasi berjalan secara simultan pada waktu yang bersamaan. Sistem Operasi seperti itu disebut sebagai Multi-tasking Operating System. Beberapa Sistem Operasi berukuran sangat besar dan kompleks, serta inputnya tergantung kepada input pengguna, sedangkan Sistem Operasi lainnya sangat kecil dan dibuat dengan asumsi bekerja tanpa intervensi manusia sama sekali. Tipe yang pertama sering disebut sebagai Desktop OS, sedangkan tipe kedua adalah Real-Time OS
Sebagai contoh, yang dimaksud sistem operasi itu antara lain adalah Windows, Linux, Free BSD, Solaris, palm, dan sebagainya.

SITEM OPERASI SAAT INI
Sistem operasi-sistem operasi utama yang digunakan komputer sistem umum (termasuk PC, komputer personal) terbagi menjadi 3 kelompok besar:
Keluarga Microsoft Windows - yang antara lain terdiri dari Windows Desktop Environment (versi 1.x hingga versi 3.x), Windows 9x (Windows 95, 98, dan Windows ME), dan Windows NT (Windows NT 3.x, Windows NT 4.0, Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows 7 (Seven) yang akan dirilis pada tahun 2009, dan Windows Orient yang akan dirilis pada tahun 2014)).
Keluarga Unix yang menggunakan antarmuka sistem operasi POSIX, seperti SCO UNIX, keluarga BSD (Berkeley Software Distribution), GNU/Linux, MacOS/X (berbasis kernel BSD yang dimodifikasi, dan dikenal dengan nama Darwin) dan GNU/Hurd.
Mac OS, adalah sistem operasi untuk komputer keluaran Apple yang biasa disebut Mac atau Macintosh. Sistem operasi yang terbaru adalah Mac OS X versi 10.4 (Tiger). Awal tahun 2007 direncanakan peluncuran versi 10.5 (Leopard).
Sedangkan komputer Mainframe, dan Super komputer menggunakan banyak sekali sistem operasi yang berbeda-beda, umumnya merupakan turunan dari sistem operasi UNIX yang dikembangkan oleh vendor seperti IBM AIX, HP/UX, dll.

SISTEM OPERASI WINDOWS
Microsoft Windows atau lebih dikenal dengan sebutan Windows adalah keluarga sistem operasi komputer pribadi yang dikembangkan oleh Microsoft yang menggunakan antarmuka dengan pengguna berbasis grafik (graphical user interface).
Sistem operasi Windows telah berevolusi dari MS-DOS, sebuah sistem operasi yang berbasis modus teks dan command-line. Windows versi pertama, Windows Graphic Environment 1.0 pertama kali diperkenalkan pada 10 November 1983, tetapi baru keluar pasar pada bulan November tahun 1985 yang dibuat untuk memenuhi kebutuhan komputer dengan tampilan bergambar. Windows 1.0 merupakan perangkat lunak 16-bit tambahan (bukan merupakan sistem operasi) yang berjalan di atas MS-DOS (dan beberapa varian dari MS-DOS), sehingga ia tidak akan dapat berjalan tanpa adanya sistem operasi DOS. Versi 2.x, versi 3.x juga sama. Beberapa versi terakhir dari Windows (dimulai dari versi 4.0 dan Windows NT 3.1) merupakan sistem operasi mandiri yang tidak lagi bergantung kepada sistem operasi MS-DOS. Microsoft Windows kemudian bisa berkembang dan dapat menguasai penggunaan sistem operasi hingga mencapai 90%.
[Sejarah Windows
Dimulai dari DosShell for DOS 6 buatan Microsoft dan inginnya Microsoft bersaing terhadap larisnya penjualan Apple Macintosh yang menggunakan GUI, Microsoft menciptakan Windows 1.0. Nama ini berasal dari kelatahan karyawan Microsoft yang menyebut nama aplikasi tersebut sebagai Program Windows (Jendela Program). Windows versi 2 adalah versi Windows pertama yang bisa diinstal program. Satu-satunya program yang bisa ditambahkan adalah Microsoft Word versi 1. Windows versi 3 menjanjikan aplikasi tambahan yang lebih banyak, kelengkapan penggunaan, kecantikan user interface atau antarmuka dan mudahnya konfigurasi. Windows versi 3.1 adalah versi Windows yang bisa mengoptimalisasi penggunaannya pada prosesor 32-bit Intel 80386 ke atas. Windows versi 3.11 adalah versi Windows terakhir sebelum era Start Menu. Windows 3.11 pun adalah versi Windows pertama yang mendukung networking/jaringan. Versi Hibrida dapat dijalankan tanpa MS-DOS. Versi Hibrida tersebut menginstalasi dirinya sendiri dengan DOS 7. Tidak seperti Windows versi 16-bit yang merupakan shell yang harus diinstalasi melalui DOS terlebih dahulu. Aplikasinya pun berbeda. Meskipun Windows 9X dapat menjalankan aplikasi Windows 16-bit, namun Windows 9X memiliki grade aplikasi sendiri - X86-32, Windows 9X sangat terkenal dengan BSOD (Blue Screen of Death).
[Versi-versi Windows
16-bit, berjalan di atas MS-DOS
1985 November - Windows 1.0
1987 9 Desember - Windows 2.0
1990 22 Mei - Windows 3.0
1992 Agustus - Windows 3.1
1992 Oktober - Windows for Workgroups 3.1
1993 November - Windows for Workgroups 3.11
Hibrida (16-bit/32-bit), berjalan tanpa MS-DOS (meski tidak sepenuhnya)
1995 24 Agustus - Windows 95 (Versi: 4.00.950)
1998 25 Juni - Windows 98 (Versi: 4.1.1998)
1999 5 Mei - Windows 98 Second Edition (Versi: 4.1.2222)
2000 19 Juni - Windows Millennium Edition (Me) (Versi: 4.9.3000)
Berbasis kernel Windows NT
1993 Agustus - Windows NT 3.1
1994 September - Windows NT 3.5
1995 Juni - Windows NT 3.51
1996 29 Juli - Windows NT 4.0
2000 17 Februari - Windows 2000 (Versi: NT 5.0.2195)
2002 - Windows XP (Versi: NT 5.1.2600)
2003 - Windows Server 2003 (Versi: NT 5.2.3790)
2006 - Windows Vista (Versi 6.0 Build 6000)
2007 - Windows Home Server (Versi 6.0.1800.24)
2008 - Windows Server 2008 (Versi 6.1)
2009 - Windows 7 (Versi 6.1)

KELEBIHAN WINDOWS DIBANDING OS YG LAIN
Ø Merupakan sistem operasi berbasis GUI
Ø Tampilan sederhana dan interaktif
Ø Pengaturan kongfigurasi network lebih mudah
Ø Seting bahasa yang banyak
Ø System pencarian artikel pada internet
Ø Koneksi internet & intranet
Ø Seting komputer dapat diset dengan kreativitas masing-masing
Ø Penampilan help lebih bagus
Ø Dapat berintegrasi dengan internet explorer & microsoft outlook express
Ø dll.

HARDWARE UNTUK MICROSFT WINDOWS
Ø Komputer minimal pentium 4
Ø Hardisk minimal 10 gb
Ø Memori Ram minimal 64 mb
Ø Prosesor caleron,clock 300 Mhz
Ø Cd rom minimal 52 v
Ø Vga card minimal 8 m
Ø Modem internal/eksternal
Ø Sound card






IKON-IKON PADA TASKBAR DAN FUNGSINYA
Desktop adalah tampilan awal dari sebuah komputer. Orang yang awam tentu saja akan kesulitan untuk mengenali beberapa ikon yang terdapat dalam Desktop tersebut. Karenaalasan itulah, izinkanlah saya untuk memperkenalkan beberapa ikon-ikon pada Desktop beserta fungsi dan kegunaannya masing-masing.Tampilan Desktop :Taskbar Pada umumnya, Taskbar terletak di bagian bawahdari Desktop. Pada bagian ini terdapat beberapa tombol program-program yang sedang aktif dan tombol Start. Selain tombol-tombol tersebut, kita dapat pula melihat tampilan hari, waktu dan tanggal.Tampilan taskbar :My ComputerIkon My Computer ini merupakan pintu masuk untuk melakukan akses ke dalam komputer. Melalui ikon ini, kita dapat mengakses Harddisk, Control Panel, Document, dan bagian lain-lainnya. Di dalam ikon ini juga, kita dapat melihat secara terperinci tentang komputer yang kita gunakan.Tampilan jendela My Computer :Internet ExplorerIkon ini digunakan untuk menampilkan Internet Explorer Browsing.Tampilan jendela Internet Explorer :Mozilla FirefoxIkon ini digunakan untuk menampilkan Mozilla Firefox Browsing. Mozilla Firefox adalah salah satu program untuk mengakses internet yang paling banyak digunakan saat ini. Hampir setiap warnet, mempunyai promram akses internet ini.Tampilan jendela Mozilla Firefox :Recycle BinPada saat kita menghapus sebuah atau beberapa data, data tersebut belum terhapus secara permanen. Tapi, data yang telah kita hapus itu akan disimpan di dalam Recycle Bin. Kita bisa saja mengambil kembali data itu dan menyimpannya kembali.Tampilan jendela Recycle Bin :My DocumentIkon folder My Document adalah pintu masuk ke dalam folder dokumen pribadi. Di dalam folder ini, kita dapat memasukkan berbagai dokumen-dokumen milik pribadi seperti foto, gambar, artikel, video, musik, dan beberapa jenis file lainnya.Tampilan jendela My Computer :Yahoo MessengerYahoo Messenger adalah layanan bagi pengguna Yahoo. Anda dapat mengirim pesan pada user lain. tapi, pertama-tama anda harus mendaftar dahulu sebelum fasilitas ini anda gunakan.Tampilan Yahoo Messenger :Windows Media PlayerWindows Media Player adalah salah satu program aplikasi seperti Winamp. Program ini dapat mengolahan musik, video dan juga film.Tampilan Windows Media Player :My Network PlacesIkon ini berfungsi untuk masuk ke dalam jendela My Network Places. Di dalam sini, kita dapat menggunakan beberapa pilihan untuk mengatur pilahn jaringan untuk menyambung ke internet.Tampilan jendela My Network Places :Microsoft WordIkon Microsoft Word adalah ikon untuk masuk ke jendela Microsoft Word. Microsoft Word adalah salah satu program pengolahan kata yang paling canggih saat ini, dibandingkan dengan program aplikasi pengolahan kata yang lain. Microsoft Word dikatakan canggih karena dalam program pengolahan kata ini, terdapat banyak fungsi dan kemajuan dari program pengolahan kata lain.Tampilan jendela Microsoft Word :Microsoft ExcelIkon Microsoft Excel adalah ikon untuk masuk ke dalam program aplikasi pengolahan angka. Di dalam program aplikasi ini, kita dapat menghitung angka, membuat tabel, membuat grafik angka, dan lain-lainnya.Tampilan jendela Microsoft Excel :Paint :Ikon Paint adalah ikon untuk masuk ke dalam program aplikasi pengolahan gambar. Di dalam program ini, kita dapat mengedit gambar, membuat gambar dan memasang gambar yang telah kita Copy atau Cut sebelumnya, lalu kita Paste di sini.Tampilan jendela Paint :SmadavSmadav adalah ikon salah satu program anti virus. Dengan masuk dalam program ini, kita dapat mendeteksi apakah ada virus dalam komputer yang kita pakain dengan cara memindainya (Scan).Tampilan Smadav :

Jumat, 02 Oktober 2009

Manajemen secara umum

I.Pengertian Manajemen
Manajemen berasal dari kata "to manage" yang berarti mengatur, mengurus atau mengelola. Banyak definisi yang telah diberikan oleh para ahli terhadap istilah manajemen ini. Namun dari sekian banyak definisi tersebut ada satu yang kiranya dapat dijadikan pegangan dalam memahami manajemen tersebut, yaitu : Manajemen adalah suatu proses yang terdiri dari rangkaian kegiatan, seperti perencanaan, pengorganisasian, penggerakandan pengendalian/pengawasan, yang dilakukan untuk menetukan dan mencapai tujuan yang telah ditetapkan melalui pemanfaatan sumberdaya manusia dan sumberdaya lainnya.
Sedangkan pengertian menurut ahli-ahli yang lain adalah sebagai berikut :
1. Menurut Horold Koontz dan Cyril O'donnel :
Manajemen adalah usaha untuk mencapai suatu tujuan tertentu melalui kegiatan orang lain.
2. Menurut R. Terry :
Manajemen merupakan suatu proses khas yang terdiri dari tindakan-tindakan perencanaan,
pengorganisasian, penggerakan dan pengendalian yang dilakukan untuk menentukan serta mencapai
sasaran yang telah ditentukan melalui pemanfaatan sumberdaya manusia dan sumberdaya lainnya.
3. Menurut James A.F. Stoner :
Manajemen adalah proses perencanaan, pengorganisasian dan penggunakan sumberdaya organisasi
lainnya agar mencapai tujuan organisasi tang telah ditetapkan.
4. Menurut Lawrence A. Appley :
Manajemen adalah seni pencapaian tujuan yang dilakukan melalui usaha orang lain.
5. Menurut Drs. Oey Liang Lee :
Manajemen adalah seni dan ilmu perencanaan pengorganisasian, penyusunan, pengarahan dan
pengawasan daripada sumberdaya manusia untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

II.Klasifikasi dari pengertian Manajemen

Dalam menggantikan dan mengklasifikasikan manajemen ada berbagai ragam yang mengartikanya dengan ketatalaksanaan.Bila dilihat dari literatur-literaturnya yang ada,pengertian manajemen dibagi menjadi 3 pengertian:

1. Manajemen sebagai suatu proses
Merupakan suatu proses dimana untuk mencapai suatu tujuan tertentu dilaksanakan dan diawasi
2. Manajemen sebagai suatu kolektifitas manusia
Merupakan suatu kumpulan dari orang-orang yang bekerja sama untuk mencapai suatu tujuan bersama,kolektifitas atau kumpulan orang inilah yang disebut dengan manajemen,sedangkan orang yang bertanggung jawab atas terlaksananya suatu tujuan atau berjalanya aktivitas manajemen disebut manajer.
3. Manajemen sebagai suatu seni
Merupakan bagaimana aktivitas manajemen dihubungkan dengan prinsip-prinsip manajemen,seperti apa yang dituliskan oleh Chaster I Benard dalam bukunya yang berjudul”The Function of the Executive”

III. Management menurut sifatnya
Manajemen sebagai ilmu pengatahuan (management as a science) adalah bersifat interdisipliner yang mana mempergunakan bantuan dari ilmu-ilmu sosial, filsafat dan matematika
Manajemen sebagai suatu sistem (management as a system) adalah kerangka kerja yang terdiri dari beberapa komponen/bagian, secara keseluruhan saling berkaitan dan diorganisir sedemikian rupa dalam rangka mencapai tujuan organisasi
Manajemen sebagai suatu fungsi (management as a function) adalah suatu rangkaian kegiatan yang masing-masing kegiatan dapat dilaksanakan tanpa menunggu selesainya kegiatan lain, walaupun kegiatan tersebut saling berkaitan dalam rangka untuk mencapai tujuan organisasi
Manajemen sebagai suatu proses (management as a process) adalah serangkaian tahap kegiatan yang diarahkan pada pencapaian suatu tujuan dengan pemanfaatan semaksimal mungkin sumber-sumber yang tersedia
Manajemen sebagai suatu profesi (management as a profession) adalah suatu bidang kegiatan atau bidang keahlian tertentu, antara lain profesi di bidang kedokteran, bidang teknik dan bidang hukum
Manajemen sebagai kumpulan orang (management as people / group of people) adalah suatu istilah yang dipakai dalam arti kolektif untuk menunjukkan jabatan kepemimpinan di dalam organisasi antara lain kelompok pimpinan atas, kelompok pimpinan tengah dan kelompok pimpinan bawah

IV.Klasifikasi Manajemen menurut fungsi
a) Men : Tenaga kerja dalam perilaku manajemen
b) Money : Modal untuk mendirikan suatu usaha
c) Material : Bahan baku yang diperlukan agar tujuan bersama terwujud
d) Metdhod : Cara yg dilakukan dalam perilaku manajemen
e) Machiness : Alat-Alat yang dimiliki dalam manajemen
f) Market : Pasar-pasar untuk membangun suatu usaha

V. Tiga hal penting dalam Manajemen
Adapun tiga hal penting mengapa manajemen diperlukan,sebagai berikut:
1. Tujuan yang hendak dicapai
2. Mengembangkan antar tujuan yang berbeda dan saling bertentangan,seperti kepentingan organisasi,serikat kerja dan masayarakat
3. Mencapai efisiensi & efektifitas dalam mencapai tujuan.


VI.Fungsi Manajemen
Dalam Manajemen terdapat fungsi-fungsi manajemen yang terkait erat di dalamnya. Pada umumnya ada empat (4) fungsi manajemen yang banyak dikenal masyarakat yaitu fungsi perencanaan (planning), fungsi pengorganisasian (organizing), fungsi pengarahan (directing) dan fungsi pengendalian (controlling). Untuk fungsi pengorganisasian terdapat pula fungsi staffing (pembentukan staf). Para manajer dalam organisasi perusahaan bisnis diharapkan mampu menguasai semua fungsi manajemen yang ada untuk mendapatkan hasil manajemen yang maksimal.
Di bawah ini akan dijelaskan arti definisi atau pengertian masing-masing fungsi manajemen - POLC :
1. Fungsi Perencanaan / PlanningFungsi perencanaan adalah suatu kegiatan membuat tujuan perusahaan dan diikuti dengan membuat berbagai rencana untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan tersebut.
2. Fungsi Pengorganisasian / OrganizingFungsi perngorganisasian adalah suatu kegiatan pengaturan pada sumber daya manusia & sumberdaya fisik lain yang dimiliki perusahaan untuk menjalankan rencana yang telah ditetapkan serta menggapai tujuan perusahaan.
3. Fungsi Pengarahan / Directing / LeadingFungsi pengarahan adalah suatu fungsi kepemimpinan manajer untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi kerja secara maksimal serta menciptakan lingkungan kerja yang sehat, dinamis, dan lain sebagainya.
4. Fungsi Pengendalian / ControlingFungsi pengendalian adalah suatu aktivitas menilai kinerja berdasarkan standar yang telah dibuat untuk kemudian dibuat perubahan atau perbaikan jika diperlukan.
Bila dilihat dari proses pelaksanaan kegiatan manajemen,maka fungsi manajemen yaitu perencanaan,pengorganisasian,penyusunan,pengarahan & pengawasan:
a) Mewakili perusahaan dalam bidang pendidikan
b) Ambil bagian sebagai warga biasa
c) Mengadakan hubungan dengan unsur masarakat